Sekolah Hidayatullah Yogyakarta Selenggarakan Webinar Jajan Aman untuk Anak bersama Klinik Maryam


Melalui media zoommeet dan Youtube, Sekolah Hidayatullah Yogyakarta menyelenggarakan Webinar dengan tema, "Dampak Buruk Jajan pada Kesehatan Fisik dan Mental Anak", bersama Bidan Mugi Rahayu, S.Tr.Keb., Bdn., S.Fil., MPH dari Klinik Maryam.

Hadir di forum online tersebut guru, orang tua murid, calon orang tua murid, dan masyarakat umum melalui media zoom dan Youtube.

Bidan Mugi Rahayu menyampaikan, betapa orang tua harus hati-hati, karena banyak beredar makanan-makanan junkfood, dll. rasanya enak namun berakibat kepada kesehatan mental anak. Pun dengan minuman-minuman yang mengandung perasa, pewarna, pengawet, pemanis semua itu akan berdampak kepada kesehatan anak-anak.

Bidan Mugi juga menyampaikan betapa mudah sekarang mendapatkan makanan atau sayuran yang sehat, seperti brokoli, ikan, dll. Bidan Mugi menyarankan untuk minuman membiasakan minum air putih untuk anak-anak.

Untuk lebih lengkap bisa menyimak vidio webinar klik link ini Webinar Sekolah Hidayatullah Yogyakarta bersama Bidan Mugi Rahayu

Informasi Sekolah Hidayatullah Jogja
> TPA/ KB Permata Ummi Balong
> TK Yaa Bunayya Balong
> KB/ TK Yaa Bunayya Kalasan
> SDIT Hidayatullah Balong
> MTs Putra Hidayatullah Balong
> MTs Putri Hidayatullah Muntilan
> MTs Putri Hidayatullah Berbah
> MA Putra Hidayatullah Balong
> MA Putri Hidayatullah Magelang

📲 Informasi lebih lanjut hubungi
Link.